Jumat, 10 Januari 2014

pomg 2


   MOTIVASI BELAJAR
    UNTUK “BUAH HATI”
Oleh : Ernalia Masly, S.Psi


Mendengar kata belajar identik dengan anak sekolah. Bagaimana kiat untuk memotivasi buah hati agar mau belajar dengan senang bukan sesuatu yang menakutkan bagi anak? Tentunya dengan metode dan trik-trik yang jitu yang sesuai dengan sifat anak, terutama anak kelas 1-3 yang masih menjalani masa transisi dari TK yang dulunya hanya bermain sekarang SD dihadapkan dengan tugas yang harus diselesaikan.Supaya anak bisa melalui masa peralihan ini dengan OK dan lancar, maka perlu adanya bantuan dari orang tua dan guru dalam belajar, dengan memberikan motivasi yang sesuai dengan ciri anak usia kelas 1-3.


Diantaranya :
Ø  Belajar dengan bermain
Belajar bisa dimana saja dan kapan saja, akan lebih menyenangkan anak ketika belajar sambil bermain, karena sifat anak senang bermain apalagi untuk kelas 1-3 SD. Permainan yang dimaksud disini adalah permainan yang konstruktif.

Ø  Mengerjakan PR
PR bisa membantu untuk mengarahkan mau belajar selama PR sesuai porsinya dan tidak berlebihan. PR dapat mereview pelajaran yang didapat dari sekolah dan bisa memicu anak untuk membaca materi yang akan dipelajari.

Ø  Latihan soal
Mencoba untuk menyelesaikan soal-soal bisa mengasah ingatan dan kemampuan daya serap anak terhadap pelajaran yang diterima. Bisa dimulai dari soal yang ringan dan mudah dahulu, sehingga anak-anak merasa bisa sehingga tertarik untuk mengerjakan soal.Baru setelah merasa senang kita naikkan tingkat kesulitan soalnya, agar anak juga merasa tertantang untuk menyelesaikan

Ø  Ciptakan kompetisi
Upayakan anak berada dalam iklim kompetisi, bukan berarti membandingkan dengan temannya.Sehingga ada semangat untuk bersaing.

Ø  Adanya jam belajar
Sebisa mungkin ada kesepakatan untuk belajar dirumah, meskipun sebentar dalam 1 hari. Harapannya anak akan terbiasa untuk belajar dirumah.

Ø  Kondisikan mood
Anak akan merasa nyaman belajar ketika  moodnya OK, sehingga sebelum belajar sampai proses belajar kondisikan moodnya positif, senang, fresh,siap

Ø  Tambahkan music
Untuk meningkatkan daya konsentrasi bisa ditambahkan music, selain itu bisa menambah suasana menjadi lebih terkondisikan, tenang tetapi bisa menggugah semangat. Misalnya music Mozart,Beethovent

Ø  Berikan support
Anak akan merasa senang ketika mendapat dukungan dari orang-orang sekitarnya,terutama orangtua. Dukungan ini bisa hal yang sederhana, missal : anak belum bisa mencapai nilai yang bagus, maka lebih baik kita diskusikan dengan anak bagaimana biar nilainya lebih bagus. Sebaiknya tidak ada vonis untuk anak yang belum berhasil

Ø  Model terbaik
Sifat anak adalah meniru apa yang dilihat, Anak akan merasa nyaman ketika situasi belajar mendukung, seperti saat belajar melihat orang tuanya juga nampak” BELAJAR “ misalnya membaca buku atau koran saat membersamai anak belajar.

Ø  Sampaikan komentar positif
Secara umum anak anak suka mendengarkan bahasa yang bagus dan positif. Untuk mengawali,proses dan mengakhiri belajar akan memudahkan masuknya materi ketika ada komentar yang positif….contoh :pasti bisa, mudah kok,kita coba dulu yuk, nah itu bagus, akhirnya selesai Alhamdulillah.

Ø  Jauhi ancaman
Sebisa mungkin tidak ada ancaman, hal ini akan mematahkan kemauan dan kesungguhan dalam proses belajar

Ø  Apresiasi hasil
Apapun hasil yang sudah dicapai anak perlu untuk diapresiasi, syukur-syukur hasilya bagus, kalaupun kurang bagus tetap ada apresiasi positif meskipun dengan catatan untuk hari berikutnya harus berusaha lebih baik. Hal ini untuk menghargai jerihpayah usaha anak

Ø  Surprised reward
Sesekali butuh diberikan hadiah kejutan kecil-kecilan…tidak harus mahal tapi cukup membuat senang anak

Ø  Hukuman yang mendidik
Kadang – kadang hukuman juga perlu, asalkan sesuai porsinya dan tentunya yang mendidik, bisa yang sifatnya menunda kesenangan.

Dengan cara yang tepat dan sesuai cirri anak, insyaallah buah hati kita akan termotivasi untuk belajar  dalam keadaan apapun dan di manapun. Komitmen dan kontinuetas akan membantu kondisi anak  dalam belajar.






Disampaikan dalam POMG kelas 2,21 Januari 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar